Mengintip tren rumah panggung minimalis, pasti semua jadi terpikat dan ingin punya rumah baru yang unik dan estetik ini. Menggunakan konsep tradisional yang dibungkus secara modern, banyak sekali inspirasi rumah panggung minimalis yang layak dipertimbangkan saat hendak membangun rumah. Kalaupun tidak bisa memiliki rumah panggung minimalis, untuk tetap bisa menghadirkan suasana interior yang serupa dapat dilakukan beberapa hal berikut :
Mager di Area Teras Rumah Panggung Minimalis ![]() Kelebihan dari rumah panggung minimalis tidak jauh-jauh dari akses panorama yang serba terbuka, terutama di area teras. Untuk itu, jangan lupa lengkapi teras di rumah panggung minimalis dengan sofa yang empuk untuk bersantai ataupun menerima tamu. Jika area teras pada rumah panggung minimalis terbatas, gunakan saja model mungil yang lebih space-saving dan tetap minimalis. Dengan begitu, penghuni tetap bisa bersantai dengan nyaman tanpa perlu khawatir teras jadi terkesan sempit.
Dekorasi Hijau Pemanis Rumah Panggung Minimalis ![]() Untuk kesan nyaman di rumah panggung minimalis, manfaatkan dekorasi tumbuhan hijau untuk menambahkan nuansa asri dapat dengan meletakkannya di beberapa titik strategis seperti di depan masing-masing tiang yang menjadi penyangga rumah panggung minimalis. Supaya peletakannya rapi dan manis, gunakanlah pot atau plant box khusus. Penempatan yang lebih tertata akan memberi sentuhan hijau yang rumah lebih apik dan pastinya makin fresh!
Pelengkap Elemen Tradisional Rumah Panggung Minimalis ![]() Banyak dari pemilik rumah panggung minimalis memang menggemari konsep tradisional yang tak terpisahkan. Untuk tetap memiliki elemen yang serupa di rumah panggung minimalis modern, tetap hadirkan dekorasi berunsur alami seperti lampu hias gantung dari bahan alami maka penghuni bisa menggunakannya di area terbuka ataupun di dalam ruangan.
Interior Rumah Panggung Minimalis Full Kaca ![]() Jika berkeinginan tampil lebih modern lagi, coba aplikasikan jendela atau dinding kaca pada bagian ruangan rumah panggung minimalis. Misalnya saja di area dapur seperti inspirasi di atas. Material kaca akan memberikan ilusi ruangan yang lebih plong dan tidak terkesan sumpek. Jangan lupa untuk melengkapi ruangan berunsur kaca tersebut dengan aneka furnitur yang senada, ya!
Ruang Makan di Bagian Bawah Rumah Panggung Minimalis ![]()
Pastinya rumah panggung minimalis belum lengkap tanpa ruang makan yang bernuansa stylish. Untuk nuansa yang lebih asyik, kamu bisa menempatkan ruang makan yang lengkap dengan dapur di bagian bawah rumah panggung minimalis seperti inspirasi di atas. Baik yang berkonsep terbuka ataupun tertutup, ruang makan di rumah panggung minimalis akan semakin terasa hangat dengan pemilihan set meja dan kursi makan dari bahan kayu solid. Material kayunya akan membawa nuansa alami yang homey dan tak terkalahkan
Nyantai Sore di Kursi Panjang ![]() Kurang lengkap rasanya kalau rumah panggung minimalis tidak didekorasi dengan kursi panjang sebagai tempat bersantai selain sofa. Dengan konsep balai-balai yang khas di rumah panggung minimalis, kursi panjang bakal memberikan kenyamanan maksimal.
Kamar Tidur Ideal untuk Rumah Panggung Minimalis ![]() Untuk rumah panggung minimalis, lebih klop kalau kamar tidur juga menggunakan pendekatan homey yang lebih natural dan kasual. Dindingnya merupakan perpaduan antara material kayu dan kaca yang sekaligus menjadi jendela. Di sisi lain, ada juga lantai dan plafon kayu yang turut menyempurnakan desain kamar yang hangat di rumah panggung minimalis.
Supaya makin serasi, gunakanlah furnitur yang juga terbuat dari kayu dengan model minimalis. Misalnya tempat tidur kayu multifungsi bergaya rendah yang dilengkapi laci tarik untuk lebih menghemat ruang. dikarenakan semuanya sudah serba kayu yang bernuansa cokelat, selanjutnya kamu bisa memilih dekorasi atau elemen pelengkap dengan warna natural lain seperti sprei warna putih atau kursi warna hitam. |