Dalam dunia kerja atau perkuliahan, setiap pekerja atau mahasiswa tentu akan selalu berjibaku dengan deadline, baik deadline tugas atau pekerjaan, mengingat kebanyakan dari para karyawan dituntut untuk bisa bekerja cepat tanpa mengurangi standarisasi kualitas yang ada. Tuntutan pekerjaan ini seringkali membuat para karyawan justru dilanda stres ketika deadline sudah menanti. Padahal jika kamu bisa menyiasatinya, rasa stres pun tak akan pernah kamu rasakan. Manajemen waktu menjadi kunci utama seseorang saat menghadapi deadline. Kemampuan mengatur waktu yang baik pun juga harus dimiliki oleh semua karyawan, agar pekerjaan mereka bisa diselesaikan tepat waktu.Lantas, bagaimana cara yang tepat menyiasati deadline yang sedang menanti? Dilansir Goal Setting Guide, ini tips mudah menangani deadline tnpa perlu dilanda stres: 1. Membuat Daftar Pekerjaan yang Harus DiselesaikanDibandingkan dengan mencatat semua pekerjaan di kalendar atau smartphone, sebaiknya tulis semua daftar kegiatan yang harus kamu selesaikan dalam waktu cepat di buku catatan. Catat pula semua tanggal deadline pekerjaan dan jangan lupa untuk menentukan pekerjaan mana yang bisa diselesaikan terlebih dahulu.2. Meminta BantuanJika kamu mengalami kesulitan dalam menangani semua pekerjaan yang harus diselesaikan dalam waktu dekat, ada baiknya meminta bantuan rekan kerja untuk menyelesaikan deadline tersebut. Namun perlu diingat, tak semua orang bisa kamu ganggu untuk dimintai bantuan. Kamu hanya bisa meminta pertolongan pada mereka yang dirasa sedang tidak sibuk.3. BernegosiasiJangan pernah ragu untuk bernegosiasi, karena semua pekerjaan bisa dinegosiasikan terkait waktu penyelesaian. Selama alasan kamu kuat, tak ada salahnya berargumen dalam memberikan alasan yang logis untuk meminta perpanjangan waktu. tapi, jika kamu merasa mampu menyelesaikan semua pekerjaan sesuai deadline, maka negosiasi pun tak diperlukan.4. Bekerja Lebih AwalBagi kamu yang ingin menyelesaikan pekerjaan tepat waktu, maka kamu bisa memulai menyelesaikannya pada waktu yang lebih awal. Bangun lebih pagi atau datang ke kantor lebih cepat bisa menjadi alternatif untuk menyelesaikan semua pekerjaan sesuai deadline.5. Mengkonsumsi Makanan yang BernutrisiUntuk mendukung otak bekerja lebih maksimal, maka tubuh harus mengkonsumsi asupan makanan yang bernutrisi. Badan fit akan membuat segala aktivitas dilakukan dengan semangat. Oleh karena itu, penting bagi karyawan untuk selalu menyantap makanan sehat, sehingga bisa mendukung kinerja mereka saat sedang berada di kantor.6. Beristirahat SejenakOtak sejatinya tidak bisa dipaksa terus bekerja selama seharian penuh. Karena bagaimanapun, otak harus diistirahatkan sejenak untuk mengembalikan pikiran positif. Berjalan-jalan di sekitar kantor atau melakukan exercise ringan bisa membantu tubuh untuk relaksasi. Pikiran positif akan mencegah stres saat seseorang sedang dikejar deadline. 7. BerkomitmenDari sekian banyak cara yang bisa kamu lakukan untuk menghadapi deadline, berkomitmen menjadi kunci sukses seseorang dalam bekerja. Pada dasarnya, semua pekerjaan bisa cepat selesai selama orang tersebut berkomitmen menyelesaikannya tepat waktu. Dengan berkomitmen, fokus seseorang juga akan ikut meningkat. |