Jadi fotografer fashion tidak mudah. Karena fotografer harus bisa menghasilkan karya yang epik dan menarik. Selain penguasaan yang baik atas materi fashion photography, pemahaman tren fashion yang sedang berkembang juga penting. Apalagi jika fotografer buka jasa fotografi fashion dimana setiap foto yang dibuat harus sesuai keinginan redaksi, promoter atau klien. Plus, harus sesuai sama tren fashion yang sedang hype. Apalagi perkembangan dunia fashion yang makin cepat dan masif akhir-akhir ini. Perkembangan itu tidak saja dipengaruhi style dari luar tapi juga dari dalam. Perkembangan ini kemudian mengingatkan kenangan fotografi masa lalu, 10 tahun silam misalnya, dimana fashion sering berkaitan sama branding dan bukan genre. Tapi apa sih yang dimaksud dengan fotografi fashion atau fashion photography? Apa saja jenis fotografi fashion? Bagaimana konsep fotografi fashion? Termasuk teknik fotografi fashion, jenis fotografi fashion sampai perbedaannya dengan glamour photography. Penasaran jawaban dari semua pertanyaan diatas? Berikut artikelnya untuk anda.

 

Apa itu Fotografi Fashion?

Fotografi fashion adalah subgenre dari fotografi komersial yang fokus untuk mengambil foto pakaian dan item fashion lainnya. Mayoritas hasil foto digunakan untuk tujuan komersial atau periklanan seperti untuk ditempatkan di billboard atau di majalah. Dalam praktiknya, aliran ini biasa melibatkan model yang mengenakan fashion dan item yang diinginkan. Yang paling menantang pada profesi ini adalah soal bagaimana harus menghasilkan karya yang benar-benar punya nilai tawar di masyarakat. Disisi lain, hasil fotografi fashion itu bukan murni karya pribadi atau perorangan seperti misalnya karya fotografer itu sendiri, melainkan karya bersama. Mulai dari stylish atau make up artist, digital retoucher dan semua pihak yang terlihat didalamnya.

Sebenarnya, fotografi fashion sudah ada sejak alat fotografi mulai populer digunakan dan terus berubah seiring perkembangan zaman. Dengan demikian, aliran ini harus terus memahami tren baru, menciptakan tren baru, mengkombinasikan tren masa lalu dan masa depan. Intinya, fashion photography adalah sebuah foto yang dibuat khusus untuk menunjukan atau menampilkan pakaian dan aksesoris,

 

Biasanya dimaksud untuk mendokumentasikan dan menjual aksesoris dan pakain tersebut. Bahkan, bisa membentuk gaya fashion baru yang kemudian disebut fashionable. Meski demikian, aliran atau gaya fotografi satu ini kadang-kadang disebut fana dan kepentingan pengambilan foto sering dipertanyakan. Dibalik pro dan kontranya tersebut, bidang ini tetap bisa dijadikan salah satu profesi yang cukup menjanjikan. Artinya, tidak ada salahnya jika terjun ke bidang ini, langsung ataupun tidak langsung. Asalkan mengikuti tips dan cara yang akan saya ulas di poin berikutnya.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved