Desain yang Tidak Lekang oleh Waktu ![]() Berestetika modern, inspirasi rumah kaca minimalis pertama ini tampil cantik dengan full bahan kaca transparan. Ditemani pemandangan hijau yang menyejukkan, desain interior ditata dengan perpaduan klasik dan natural. Ini terlihat dari pilihan furnitur yang menawan dan berkelas, mulai dari kursi berbahan kulit, coffee table kaca, hingga karpetnya yang berbulu. Sementara itu, lantai dibiarkan lebih alami dengan aksen herringbone yang mewah.
Rumah Kaca Minimalis Modern ![]() Saat membayangkan
rumah kaca minimalis, jangan langsung batasi dengan satu bahan kaca sebagai
strukturnya. Selalu ada cara menghadirkan rumah kaca minimalis dengan konsep
bangunan pada umumnya, tetapi tetap menonjolkan bahan kaca transparan sebagai
konsep utamanya. Solusi seperti tirai atau pencahayaan juga bisa diterapkan
supaya ada privasi pada saat-saat yang diinginkan.
Sensasi Tropis Paling Lux ![]() Menggabungkan unsur alam bergaya Japandi dengan rumah kaca minimalis memang bisa jadi pilihan yang tepat. Hasilnya adalah sebuah hunian dengan suasana liburan sepanjang tahun. Dengan halaman belakang yang sudah dilengkapi dengan papan atau platform kayu, furnitur santai, dan kolam renang, boleh dibilang rumah kaca minimalis ini goals banget dan pasti dapat nilai sempurna dari setiap orang.
Privasi & View Tetap Jadi Prioritas ![]() Tidak perlu mengorbankan salah satu antara privasi dan pemandangan jika menginginkan rumah kaca minimalis. Ide desain rumah kaca minimalis yang menggabungkan dua keunggulan tersebut bisa didapatkan dengan memanfaatkan fitur pagar rumah dan eksekusi arah desain. Aturlah sedemikian rupa agar bagian bangunan tetap terlindungi pada area tertentu dan biarkan pemandangan maksimal terekspos di sisi lainnya.
Style Mewah di Antara Hamparan Hijau ![]() Ada solusi rumah kaca minimalis sederhana yang dapat diterapkan. Walau bentuk bangunannya seperti model rumah minimalis biasa, namun demikian dapat diganti bagian akses dengan pintu geser atau jendela kaca berukuran besar. Strategi ini bisa menghadirkan nuansa rumah kaca minimalis yang lebih space-saving.
|