Memiliki model jendela lebar ternyata menjadi salah satu corak rumah modern yang banyak diminati.  Desain jendela lebar dapat terlihat dari ukurannya yang di luar kelaziman, bahkan bisa menyentuh ujung lantai hingga ujung langit-langit. Saat ini, orang tidak hanya memilih model jendela karena alasan fungsionalnya saja, namun juga karena alasan estetika bahkan prestis. Alasan utama penggunaan jendela lebar adalah untuk pencahayaan yang lebih banyak dan sirkulasi udara yang lebih baik. Tidak hanya itu, model jendela lebar juga mempunyai berbagai kelebihan dan kerugiannya tersendiri.


5 Kelebihan Model Jendela Lebar

(1). Pasokan Cahaya Berlimpah

Ukuran jendela yang lebar menawarkan kemewahan tersendiri terutama soal pasokan cahaya. Saat siang hari dan langit bercuaca cerah, penghuni dapat  menikmati pasokan cahaya yang berlimpah di seluruh sudut rumah. Tidak perlu cahaya lampu, dan dijamin jauh lebih menghemat listrik. 


(2). Dipenuhi Suhu Panas Alami

Selain pasokan cahaya, model jendela lebar juga bermanfaat untuk menyebarkan suhu panas alami ke sekitar rumah. Penghuni akan sangat merasakan manfaat ini terutama ketika musim dingin atau cuaca memang sedang buruk. Namun yang perlu diingat adalah termasuk  juga harus memperhatikan insulasi thermal di rumah.


(3).       Bonus Pemandangan Menawan

Ukuran jendela terbukti bisa mempengaruhi cara pandang sebagai buktinya bahwa pemandangan yang di dapatkan dari jendela lebar pastinya jauh lebih luas dan lebih memukau. Oleh karena itu, tempat yang cocok untuk menggunakan model jendela lebar biasanya adalah tempat dengan pemandangan sekitar yang menawan.


(4).       Terdapat Beragam Pilihan

Dengan memutuskan mengaplikasikan jendela lebar pada rumah maka dapat memilih  jenis, kualitas, warna, fitur, hingga biaya yang paling sesuai dengan kebutuhan. Merupakan kelebihan lain dari jendela besar yang menawarkan pilihan yang sangat beragam. Terlebih terkait  soal biaya, setiap elemen dari jendela lebar punya beragam variasi termasuk material antaralain kayu, PVC, atau aluminium dengan berbagai macam kualitas. Dapat juga ditentukan tingkat kekedapan suara dari kacanya, ketebalannya, pelindungnya, maupun insulasi panasnya. Demikian juga pilihan  warna terdapat beragam pilihan, dari mulai yang transparan hingga kaca berwarna semisal mauve, biru, atau warna lainnya.


(5). Amplitudo Tanpa Batas

Ketiadaan tembok penghalang menjadi sebuah keunggulan karena secara visual pandangan jadi lebih luas jika menggunakan jendela lebar. Fenomena tersebut  dapat  menciptakan sensasi ruang yang lebih luas dan lebih terang, seperti halnya sebuah cermin. serat bisa menjadi ide yang sangat bagus terutama untuk kamar berukuran kecil.

 

5 Kekurangan Model jendela Lebar

(1).       Privasi Lebih Terancam

Jika rumah tidak berlokasi di area terpencil atau jendela tidak didesain menghadap kebun dalam rumah, maka penggunaan  jendela lebar tidak disarankan.  Model jendela lebar sangat menonjolkan kondisi dalam ruangan kamar sehingga orang asing bisa dengan mudah mengamatinya. Namun sebenarnya hal tersebut dapat disiasati dengan menggunakan tirai atau penutup jendela untuk menyiasati masalah tersebut.  


(2). Butuh Pemeliharaan Permanen

Memasang model jendela lebar tentu tak sama dengan memasang model jendela konvensional. Salah satu pertimbangan yang harus dipikirkan secara matang adalah soal proses pemeliharaan agar jendela tidak cepat mengalami kerusakan dalam artian menyiapkan budget ekstra untuk pemeliharaan.

 

(3). Memiliki Efek Greenhouse

Jika kaca jendela tidak dilengkapi insulasi thermal yang mumpuni, maka akan berefek panas yang menyiksa di dalam ruangan. Dikarenakan hal tersebut maka sebelum memasang jendela lebar harus dipastikan insulasi thermal yang digunakan berkualitas tinggi. Efeknya tidak hanya menyiksa bagi tubuh, namun juga merusak lingkungan.


(4).  Perawatan yang Merepotkan

Bahan kaca sangat rentan terhadap berbagai noda seperti debu, kotoran, atau bahkan noda dari cipratan air. Maka harus melakukan perawatan berkala dan terus menerus supaya keberadaan jendela dapat bersih secara konsisten karena Jika tidak akan menimbulkan resiko jendela dipenuhi noda yang akan merusak pemandangan dan keindahan sekitarnya.

 

(5).       Mempersulit Dekorasi Ruangan

Hal ini sebetulnya bukanlah benar-benar sebuah kekurangan karena bila dilakukan dengan cara yang tepat dapat menghasilkan dekorasi brilian. Namun, tidak bisa dipungkiri mendekorasi ruangan yang memiliki jendela lebar pastinya cukup merepotkan. Salah satunya adalah soal menyiasati cahaya dalam ruangan yang sudah sangat terpenuhi dari cahaya alami. Kemudian juga soal pemilihan dekorasi dinding yang tepat karena sebagian besar dinding dalam rumah akan terpekspos dari jendela lebar. Termasuk soal motif, furnitur, serta pengaman privasi rumah yang semuanya harus dipertimbangkan dengan matang.



 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved