Penerapan ciri rumah klasik Jawa sederhana ke dalam konsep modern harus dilakukan dengan cermat agar tidak mengurangi pesona artistiknya. Kombinasi gaya klasik dan modern dapat menciptakan rumah dengan kesan yang unik dan penuh filosofi. Simak beberapa cirinya sebagai berikut.

 

Pagar Mangkok

Rumah khas Joglo memiliki agar mangkok yang terbuat dari kayu. Ini merupakan ciri khas dari bangunan klasik Jawa. Pagar umumnya dibangun dengan ketinggian mencapai 1 meter.

Filosofi dari penggunaan pagar kayu ini adalah membaur dengan masyarakat. Untuk desain yang lebih modern, pagar bisa dibangun dengan material lain seperti besi atau batu alam.

 

Teras Menggunakan Empat Tiang

Rumah Joglo identik dengan bentuknya yang persegi panjang sehingga membutuhkan empat tiang di setiap sisinya. Bagian depannya dibuat teras sebagai bentuk representasi dari rasa kekeluargaan. Fungsi utama area ini adalah untuk menyambut dan menerima tamu.

 

Menggunakan Susunan Kayu yang Proporsional

Rumah tradisional Jawa dibangun dengan material kayu yang mendominasi. Susunan kayu dibuat sangat proporsional sehingga terlihat simetris. Ini merupakan ciri utama dari sebuah rumah Joglo.

Aspek tradisional rumah Jawa ini bisa digunakan pada desain modern sebagai pendopo. Bagian ini bisa buat terbuka tanpa dinding sehingga sesuai dengan filosofi keramahan orang Jawa.

 

Atap Tajug

Ketika menerapkan gaya klasik Jawa pada rumah modern, penggunaan atap tajug tidak boleh diganti. Hal tersebut dikarenakan ini merupakan simbol khas rumah Jawa.

 

Pintu Utama Pada Bagian Tengah

Dalam desain rumah tradisional Jawa, pintu utama diletakkan pada bagian tengah dan sejajar dengan pintu bagian belakang.

Sehingga setiap tamu yang berkunjung bisa langsung melihat bagian belakangnya. Ciri ini tidak bisa dihilangkan dan sebaiknya dibawa ketika ingin diterapkan pada konsep desain modern.

 

Memiliki Jendela yang Besar dan Banyak

Jendela besar dan banyak merupakan ciri khas rumah Jawa yang diadaptasi dari desain rumah kolonial yang kemudian dikembangkan. Fungsi utamanya adalah untuk memberikan udara yang segar bagi hunian.

 

Dengan menerapkan ciri-ciri rumah klasik jawa sederhana, Anda bisa menciptakan nuansa yang berbeda dalam sebuah hunian. Konsep seperti ini cocok diterapkan pada rumah klasik hingga modern. Penggunaan material kayu dapat meningkatkan estetika dari desain interiornya

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved