Kamis, 19 September 2019, Universitas STEKOM mengadakan Stadium General yang dihadiri Oleh seluruh mahasiswa D3 Komputer Grafis dan S1 Desain Grafis Universitas STEKOM angkatan 2019 dan 2020. Acara tersebut dibuka dengan sambutan sambutan yang dipaparkan oleh tiga orang yaitu 

1. Dr. Joseph Teguh Santoso, M.Kom. (Rektor Universitas STEKOM)

2. Edy Jogatama Purhita, S.Sn., M.Ds. (Kaprogdi S1 Desain Grafis)

3. Andik Prakasa Hadi, M.Kom. (Kaprogdi D3 Komputer Grafis)

Dan selanjutnya diisi dengan acara inti yaitu penyampaian materi yang akan di paparkan oleh Narasumber yaitu Muhammad Solikhan M.Kom Selaku Dosen STEKOM dan sekaligus menjabat sebagai Wakil Rektor II dalam bidang (Kerjasama dan Alumni).  

Muhammad Solikhan M.Kom menjadi pembicara karena pengalamannya yang panjang di dunia desain. Beliau mengatakan “Kelas Desain merupakan salah satu program kerja Progdi Komputer Grafis dan Desain Grafis.”maka dari acara ini lah mahasiswa dapat termotivasi untuk berinovasi dalam bidang yang sudah dipilihnya sesuai dengan perkembangan digital pada era 4.0. Acara stadium general ini dilaksanakan dengan cara online atau virtual melalui aplikasi Google Meet dan diikuti oleh kurang lebih 100 peserta. 

Tujuan utama kegiatan stadium general yang bertemakan “Peran Mahasiswa Desain Grafis dalam inovasi animasi 2D menghadapi perkembangan digital 4.0” ini untuk menginovasi mahasiswa dari jurusan D3 Komputer Grafis dan S1 Desain Grafis Universitas STEKOM supaya memiliki pemikiran yang maju dengan ide-ide yang baru, terlebih dalam membuat inovasi animasi 2Dnya sesuai dengan perkembangan digital 4.0. Kemudian acara diakhiri dengan tanya jawab langsung dipeserta yang sudah hadir dan dilanjutkan dengan sesi foto bersama.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved