Meja nakas merupakan furnitur berupa meja atau lemari kecil ini sering ditempatkan di sisi ranjang atau sofa ruang tamu. Walaupun bentuknya imut, meja nakas punya banyak fungsi, termasuk untuk menaruh gadget, air minum, pengharum ruangan, lampu tidur, dan berbagai perlengkapan lain yang kamu perlukan. Meja nakas sendiri punya peran penting sebagai pelengkap desain kamar tidur ataupun ruang keluarga. Oleh karena itu, sebaiknya penghuni tidak sembarangan memilih model meja nakas. Berikut adalah 7 inspirasi model meja nakas yang nggak cuma cantik, tapi juga multifungsi dan space-saving.
Meja Nakas Japandi Serba Praktis ![]() Meja nakas berikut dapat menambah kesan natural pada ruangan di hunian dengan desain ala Japandi, yang sesuai untuk diletakkan di samping tempat tidur ataupun sebagai side table di ruang tamu. Desainnya cukup simpel dengan warna natural putih dan elemen kayu. Laci atas menggunakan sistem tarik, sedangkan bagian bawah berupa rak dengan pintu engsel. Meja nakas tersebut dapat ditempatkan ini di salah satu sudut sebagai upaya mewujudkan ruangan impian yang nyaman atau bisa juga sediakan sepasang untuk pelengkap tempat tidur di kanan dan kiri.
Meja Nakas Minimalis dengan Model Terbuka ![]() Meja nakas biasanya identik dengan furnitur tertutup serta lebih praktis dan bisa ditempatkan di mana saja, baik itu kamar tidur, ruang tamu, atau ruang keluarga. Dengan desain simpel, meja nakas ini terbuat dari rangka besi dengan kayu particle board yang solid. Style yang lebih plong ini cocok buat kamu pemilik hunian mungil.
Meja Nakas Estetik nan Unik ![]() Pada gambar diatas meja nakas multifungsi kekinian dengan gaya khas Japandi dengan desain penyangga ganda yang manis, meja nakas ini tetap menyediakan area penyimpanan yang memadai. Selain rak terbuka di bagian atas, ada juga laci tarik dengan kenop imut. Meja nakas ala Japandi ini cocok untuk kamar tidur dewasa maupun anak remaja. Yang tak kalah penting, meja nakas didesain dengan model kaki penyangga yang cukup tinggi sehingga memudahkan kamu untuk membersihkan bagian bawahnya.
Simpel dengan Kenop Kulit ![]() Meja nakas ini terlihat sangat menawan berkat perpa dengan model sederhana, tapi tetap estetik dan multifungsi duan tiga warna natural, yaitu putih, abu-abu muda, dan cokelat muda. Walau simpel, meja nakas Runa bisa menahan beban hingga 30 kg. Selain desain khas Japandi dengan warna minimalis berbalut kayu, ada detail kecil berupa kenop tarik dari bahan kulit dan kancing yang membuatnya tampak unik. Pastinya meja nakas ini juga space-saving dengan model yang jauh dari kesan kaku.
Meja Nakas Mungil dengan Dua Rak ![]() Ada beberapa rekomendasi untuk pemakaian meja nakas di atas. Selain bisa dipajang begitu saja pada ruangan di hunian dapat juga digunakan sebagai pelengkap di kamar tidur. Desainnya yang unik dengan aksen lubang di samping kiri dan kanan akan membuat ruangan lebih dinamis dan plong. Meja kecil yang cantik ini juga bisa dikombinasikan dengan meja lainnya. Ukurannya yang saling compact dan matching, siap bikin rumah mungil makin space-saving dan stylish.
Meja Nakas dengan Kesan Bold ![]() Meja nakas berikutnya memiliki lebih tegas dan klasik, warna cokelat tua dengan desainnya simple dan kekinian, cocok dipadukan dengan tempat tidur, sofa, atau furnitur lainnya dengan berbagai gaya. Meja nakas ini dilengkapi dengan laci dua susun. Uniknya, bagian laci tersebut dapat digeser ke kanan dan ke kiri dari tatakan meja sehingga bisa kamu atur sesuka hati. Semua barang yang disimpan di dalam laci meja nakas ini akan bebas dari debu dan kotoran.
Meja Nakas Otentik ala Stool Kecil ![]() Sepintas desain meja nakas beikut ini memang mirip dengan kursi stool, tapi sebenarnya ini merupakan meja kecil yang terbuat dari kayu jati pilihan. Modelnya yang unik tanpa area penyimpanan menjadi daya tarik tersendiri.
Desain demikian juga membuat meja nakas ini cocok ditempatkan di berbagai spot di hunian, bahkan sebagai meja tambahan di ruangan outdoor. Penghuni bisa meletakkan aneka benda di atasnya, mulai dari tanaman hias, majalah, kacamata, hingga aneka snack.
|