Perkembangan bisnis kuliner memang tidak pernah mati, khususnya bagi kalangan anak muda yang tak habis-habisnya mencari tempat nongkrong baru. Ini adalah peluang bagi Anda yang berencana akan memulai bisnis. Suasana dan cita rasa menu harus sejalan dan saling mendukung. Berikut yang bisa kami bagikan sebagai inspirasi interior sekaligus eksterior lokasi usaha Anda.
1. Tentukan Tema atau Konsep
Tetapkan satu gaya yang akan menjadi tema besar bisnis kuliner Anda. Tema inilah yang akan menjadi patokan Anda merancang keseluruhan interior, sekaligus juga menjadi penentu menu-menu yang akan disajikan ataupun sebaliknya. Kedai tempat nongkrong anak muda tentu akan berbeda tampilan dengan restoran yang menawarkan menu-menu internasional. ![]() 2. Lokasi, lokasi, lokasi
Jika Anda sudah menentukan tema untuk cafe atau restoran, selanjutnya adalah memilih lokasi di mana bisnis akan berjalan. Jika outdoor, maka pilihlah furniture yang tahan akan berbagai kondisi dan cuaca seperti yang furniture berbahan jati. Hindari menggunakan furniture berbahan kulit karena kulit sintetis sangat mudah terkelupas. Sedangkan untuk konsep indoor, Anda bisa lebih bebas memilih bahan furniture asalkan yang nyaman bagi para pengunjung. ![]() 3. Warna Pembangkit Nafsu Makan
Selain memperhatikan furniture yang Anda pilih, penting untuk diingat bahwa warna-warna tertentu dapat memberi efek berbeda pada pengunjung yang melihatnya. Salah satunya adalah warna merah yang mampu membuat nafsu makan meningkat. Warna yang terlihat energetik ini membuat tekanan darah meningkat serta meningkatkan nafsu makan. Kombinasikan dengan kuning, maka perpaduan ini menjadi semakin sempurna. ![]() 4. Furniture yang Tepat
Pillih furniture yang nyaman diduduki dengan ukuran dan desain ergonomis. Campur berbagai bentuk kursi atau sofa dengan tata letak yang enak dipandang. Jika Anda ragu apakah ukuran furniture yang akan Anda pesan sesuai dengan besar ruangan, konsultasikanlah kepada interior desain yang lebih memahami. ![]() 5. Spotlight
Jadikan satu bagian di dalam area usaha Anda sebagai pusat perhatian dari pertama kali pengunjung masuk. Spotlight bisa berupa armchair yang disandingkan dengan lampu unik, atau dinding dengan pahatan unik yang bisa menjadi spot berfoto. |