Di era 90-an, mungkin sebagian dari kamu rutin melihat komik strip di salah satu halaman koran atau majalah. Tapi seiring dengan perkembangan teknologi, media untuk komik juga semakin meluas. Lalu bagaimana tips untuk membuat komik kita viral dalam waktu singkat?
Bagi komikus yang sudah memiliki karakter terkenal, tentunya tak kesulitan untuk menjangkau pembaca. Apalagi mereka biasanya sudah memiliki pasar yang rutin melihat karyanya. Nah, bagi komikus baru, ada beberapa hal yang harus diperhatikan.
"Konten harus relevan dengan target pembaca," kata komikus Faza Meonk sang pembuat karakter "Si Juki" dalam workshop d'Preneur Spesial Surabaya di Dyandra Convention Center, jalan Basuki Rahmat, Surabaya, Minggu (14/6).
Faza lalu memberikan contoh dengan menampilkan satu chapter komik untuk mendukung mendukung pernyataannya. Ia menggambar sebuah situasi dua orang karakter cowok tengah malas-malasan di kelas. Di bagian pertama gambar, ada tulisan 'Harta adalah titipan Tuhan', dilanjutkan dengan gambar kedua yang menampilkan tulisan 'Absen adalah titipan teman."
"Nah, contoh tersebut relevan apabila kita ingin membuat komik untuk mahasiswa, karena anak SD mungkin belum paham," kata Faza.
Selain itu, tampilkan komik secara rutin hingga terbentuk pembaca yang loyal. Menurut Faza, percuma apabila komik perdana kita sudah viral, tetapi tak ada kelanjutan.
Bicara soal materi cerita, komikus asal Bandung itu menyarankan agar membuat cerita yang inovatif dan mendobrak selera mainstream.
"Misalnya kalau jomblo itu suka di-bully, 'Si Juki' malah bangga sebagai jomblo," katanya.
Selanjutnya, Faza mengatakan agar para komikus baru melihat peluang untuk kolaborasi dengan komikus lain dengan karakter yang sudah cukup dikenal. Terakhir rumus jitu dalam menyiapkan komik bertema komedi harus mengandung dua unsur, yakni 'set up' (bagaimana cerita dibangun) dan 'punchline' (twist atau resolution).
Contohnya, di gambar pertama disebutkan Budi mengajak Toni nonton bola (set up). Lalu digambar kedua, Budi dan Toni terlihat sedang menatap bola bundar (twist/resolution).
|