Apa warna favorit Anda? Hampir setiap orang memiliki warna favorit atau jika tidak memiliki warna favorit tertentu, setidaknya ada pilihan warna yang menarik perhatian Anda. Seperti saat Anda memilih busana, sepatu, atau warna mobil, warna favorit Anda bisa mencerminkan kepribadian atau karakter Anda. Cek warna favorit Anda dan gambaran karakternya berikut ini.

Kepribadian Manusia

Menurut situs Psychology Today, setiap orang punya karakter yang unik. Kepribadian seseorang ini sulit untuk dinilai secara akurat. Karena kepribadian seseorang bisa terdiri dari perilaku, emosi, cara berpikir, dan yang lainnya. Dalam psikologi, ada banyak teori yang menjelaskan tentang kepribadian manusia.

Warna dan Kepribadian

Dalam situs Psychology Today, warna-warna dikatakan bisa membantu kita mengenali orang lain.

 

1. Merah

Warna merah sering dihubungkan dengan semangat dan energi. Jika warna kesukaan Anda merah, warna ini mencerminkan karakter Anda yang berani dan penuh energi.

2. Oranye

Tidak jauh berbeda dengan warna merah, oranye juga berkaitan dengan energi. Seseorang yang menyukai warna yang melambangkan kebahagiaan ini biasanya senang berteman dan bersahabat dengan orang lain.

3. Hijau

Jika hijau adalah warna favorit Anda, kemungkinan Anda senang membantu orang lain karena warna hijau melambangkan kedamaian. Anda juga memiliki minat pada aktivitas di luar ruangan karena warna hijau mengingatkan Anda tentang alam.

4. Biru

Biru adalah warna yang paling populer di antara masyarakat. Pecinta warna biru suka menjalani hidup mereka sesuai dengan keyakinan dan cita-cita dan memilih hidup dalam harmoni dan kedamaian.

5. Ungu

Orang yang menyukai warna ungu biasanya menyukai sesuatu yang artistik dan unik. Penyuka warna ungu juga lebih intuitif.

6. Merah muda

Merah muda mewakili individu yang penuh kasih, lembut, serta sensitif. Pandangan romantis tentang kehidupan membuat Anda menjadi individu yang lembut dan menyenangkan.

7. Hitam

Penyuka warna hitam sering dihubungkan dengan kekuatan, keanggunan, dan hal yang misterius. Hitam juga mewakili karakter yang kuat, memiliki kemauan keras, dan penuh tekad.

8. Putih

Jika warna putih adalah warna favorit Anda, maka Anda adalah orang yang rapi, sederhana, dan damai. Orang-orang mencintai Anda karena memiliki sifat damai, mandiri, dan berorientasi pada detail.

 Copyright stekom.ac.id 2018 All Right Reserved